Halaman ini menyediakan berbagai pertanyaan yang sering ditanyakan atau permasalahan yang sering muncul saat mengakses Situs SABDA.net.
Pertanyaan seputar Software SABDA versi 4
(diperbarui 15 Okt 10)
T: Apa beda dan kelebihan versi 4 dengan versi sebelumnya? Saya sudah ada versi 3, apakah perlu juga instal versi 4?
J: Yang paling utama, versi 4 merupakan perbaikan dari kekurangan-kekurangan yang ada pada versi 3. Selain itu versi 4 juga mendukung Unicode (terutama untuk huruf-huruf Ibrani dan Yunani) serta modul-modul terbaru Software SABDA yang menggunakan karakter Unicode (misalnya modul NET Notes).
T: Apakah versi 4 juga mendukung Windows 7?
J: Ya
Pertanyaan-pertanyaan Teknis
Masalah dalam Instalasi
Saya mendapat pesan kesalahan yang menyatakan "File-file instalasi program rusak atau hilang". Apakah yang salah?
Pengguna Win2000 HARUS menginstal Service Pack 1
Akankah Software SABDA bekerja dengan baik jika saya tetap menggunakan resolusi 800 x 600?
Inisialisasi gagal: Restart Program. Apakah yang salah?
Saya mendapatkan pesan error yang menyatakan terdapat Modul Alkitab Obsolete.
Pesan error "Window Error (DestroyCaret) Access is denied" dalam Win XP.
Setelah menginstal update saya tidak dapat mengakses 2Topics. Bagaimana saya dapat mendapatkannya kembali?
Saya mendapat pesan error "richedit line insertion error". Apakah yang salah?
Sewaktu saya mencoba untuk menginstal sebuah modul atau program, mengapa program yang lain yang berjalan?
Sewaktu instalasi saya mendapat sebuah pesan error yang menyatakan "Akses Anda telah ditolak"
Saya menggunakan Vista dan ingin untuk menghapus Software SABDA menggunakan "Remove Programs". Vista tidak akan menghapusnya. Apakah yang salah?
Saya menggunakan Vista dan ketika saya mencoba untuk menjalankan Software SABDA saya mendapat pesan kesalahan "SABDA Versi 32 Bit telah berhenti bekerja."
Pertanyaan tentang bahan tambahan
Apakah anda akan menambah Alkitab versi Geneva pada Software SABDA?
Siapa yang menerbitkan definisi dalam Leksikon SABDA?
Kapankah publikasi asli dari "Treasury of Scripture Knowledge" diterbitkan?
Apakah SABDA memiliki text Ibrani dengan tanda vokal, atau parsing kata kerja atau dengan aksen?
SABDA dulu memiliki tiga modul buatan Jay Green. Apa yang terjadi dengan modul-modul tersebut?
Nomor Strong pada SABDA tidak sama dengan Exhaustive Strongs Concordance milik saya. Mengapa?
Pertanyaan yang berhubungan dengan program
Tidak semua referensi Alkitab yang saya copy ke clipboard dapat dipaste ke dalam Word Prosessor saya. Apakah yang salah?
Saya telah menginstal Alkitab versi Red Letter dan perkataan Yesus berwarna hijau! Apakah yang salah? Bagaimana memperbaikinya?
Saya telah download dan menginstal modul dari situs ini. Setelah menginstal saya tidak dapat menemukan materinya. Di manakah itu?
Desktop saya hilang setelah menginstal update. Bagaimana cara mendapatkannya kembali?
Halaman program menyatakan bahwa saya tidak seharusanya menggunakan program yang baru dengan CD yang lebih lama. Pilihan apa saja yang saya bisa lakukan?
Mengapa "Buka Jendela Baru" menjadi abu-abu ketika saya ingin membuka ayat Alkitab?
Audio Alkitab tidak berjalan dalam Windows Vista. Apakah yang salah?
Sistem Operasi
Saya adalah pengguna Linux. Apakah saya dapat menggunakan Software SABDA?
Saya adalah pengguna Mac. Apakah saya dapat menggunakan Software SABDA?
Saya sangat tertarik untuk memakai/membeli source code untuk SABDA. Apakah tersedia?
Apakah anda memiliki aplikasi untuk Sistem Operasi Palm?
Masalah Instalasi
Saya mendapat pesan kesalahan yang menyatakan "File-file instalasi program rusak atau hilang". Apakah yang salah?
Pesan ini menunjukkan bahwa Software SABDA tidak diinstal pada hard disk anda. Modul Alkitab tidak dapat bekerja jika tidak dapat menemukan program tersebut. Download dan instal program terbaru dari halaman
program kami. Setelah menginstal program tersebut, instal kembali modul Alkitab yang telah anda download.
Pengguna Win2000 HARUS menginstal Service Pack 1
Pergilah ke situs Microsoft dengan menggunakan URL yang terdaftar pada service pack.
https://docs.microsoft.com/en-us/windows/deployment/deploy-whats-new
Akankah program itu bekerja dengan baik jika saya tetap menggunakan resolusi 800 x 600?
Ya, program tersebut akan berjalan dengan baik. Pesan ini hanya saran mendapatkan resolusi terbaik untuk program tersebut. Anda tidak perlu menukar setting jika anda tidak menginginkannya.
Inisialisasi gagal: Restart Program. Apakah yang salah?
Program tersebut tidak dapat menemukan modul Alkitab. Jika anda memiliki CD SABDA, pastikan bahwa CD tersebut telah masuk dan drive CD ROM bekerja dengan baik ketika anda memulai menjalankan program tersebut.
Jika anda tidak memiliki CD SABDA, download sebuah modul Alkitab (kami sarankan AV) dari halaman Modul dan Install.
Saya mendapatkan pesan error yang menyatakan terdapat Modul Alkitab Obsolete.
Ini menunjukkan bahwa CD anda sudah lama dan anda harus mengupdatenya. Jika anda tidak ingin mengupdate pada saat ini, copy material dari CD SABDA kepada ke hard drive anda dan jalankan program tanpa CD. Klik
"Alat-alat - Copy Item CD ke Hard Disk" didalam menu.
Pesan error "Window Error (DestroyCaret) Access is denied" dalam Win XP.
Jalankan Software SABDA sebagai Native Windows Application. Anda harus mengubah sendiri setting tersebut, karena default XP adalah mode Native.
-
Cari Software SABDA ikon shortcut programnya.
-
Klik kanan ikon tersebut dan pilih Properties.
-
Klik tab Compatibility dan letakkan tanda cek di sebelah text yang bertuliskan "Run this program in compatibility mode."
-
Pilih sistem operasi yang memang dirancang untuk menjalankan program tersebut. (Win 98)
Klik untuk mengaplikasikan.
Setelah menginstal update saya tidak dapat mengakses 2Topics. Bagaimana saya dapat mendapatkannya kembali?
Klik menu "Alat-alat > Alat modul user > Tentukan Modul User" dan masukkan yang berikut ini:
-
Nama : 2Topic (Nama harus 2Topic)
-
Judul : Personal Topics (atau judul apa saja yang anda inginkan)
-
Jenis : Buku (Jenis harus Buku)
Klik OK, dan anda akan dapat mengakses topik anda lagi.
Saya mendapat pesan error "richedit line insertion error". Apakah yang salah?
Cek file riched32.dll dalam direktori Windows\System. Jika tidak ditemukan, download DLL (richt edit file) tersebut pada bagian utilities dalam situs onlinebible
dan instal.
Sewaktu saya mencoba untuk menginstal sebuah modul atau program, mengapa program yang lain yang berjalan?
Dianjurkan bahwa anda hanya menjalankan prosedur ini jika anda mengenal dan terbiasa menggunakan Windows Registry.
Peringatan:Penggunaan Registry Editor secara tidak benar dapat mengakibatkan masalah yang serius. Resiko penggunaan Registry Editor ini ada pada anda.
-
Klik Start - Run dan ketikkan regedit. Tekan ENTER atau klik OK.
-
Pilih registry key yang berikut:
HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\
Microsoft\Windows\CurrentVersion\App Paths\setup.exe -
Tekan 8Delete untuk menghapus key ini dari registry.
-
Ketika Windows menanyakan konfirmasi untuk tindakan ini, pilih Yes.
-
Tutup Registry Editor.
Sewaktu instalasi saya mendapat sebuah pesan error yang menyatakan "Akses Anda telah ditolak"
Informasi ini adalah dari database Microsoft nomor 308421.
Catatan: Anda harus login ke dalam komputer sebagai administrator. Jika anda sedang menjalankan Microsoft Windows XP Home Edition, anda harus memulai dalam safe mode, dan log on dengan account yang
memiliki hak sebagai Administrator untuk mendapat akses kepada tab Security. Jika Anda menggunakan Windows XP Professional, Anda harus mendisable Simple File Sharing. Defaultnya, Windows XP Professional
menggunakan Simple File Sharing jika tidak bergabung dengan domain tertentu. Untuk tambahan infomasi tentang bagaimana cara melakukan ini, klik nomor artikel berikut ini untuk menampilkan artikel dalam Microsoft
Knowledge Base: 307874 How to disable simplified sharing
and set permissions on a shared folder in Windows XP.
Untuk mengambil kepemilikan pada sebuah folder, ikuti langkah berikut ini:
-
Klik kanan folder yang ingin diambil kepemilikannya, dan klik Properties.
-
Klik tab Security, dan kemudian klik OK pada pesan Security (jika muncul).
-
Klik Advanced, lalu klik tab Owner.
-
Dalam daftar Nama, klik nama User anda, atau klik Administrator jika anda sudah login sebagai Administrator, atau klik Group Administrator. Jika anda ingin mengambil kepemilikan dari isi folder tersebut, pilih Replace Owner pada kotak subcontainers and objects.
-
Klik OK, lalu klik Yes ketika menerima pesan berikut ini:
You do not have permission to read the contents of directory folder name. Do you want to replace the directory permissions with permissions granting you Full Control? All permissions will be replaced if you press Yes.
Catatan folder name adalah nama folder yang akan diambil kepemilikannya. -
Klik OK, lalu apply kembali untuk Setting Permission dan Security yang anda inginkan untuk folder tersebut dan isinya.
Saya menggunakan Vista dan ingin untuk menghapus Software SABDA menggunakan "Remove Programs". Vista tidak akan menghapusnya. Apakah yang salah?
-
Buka Control Panel dan klik "User Accounts and Family Safety".
-
Klik "User Accounts".
-
Klik "Turn User Account Control on or off".
-
Uncheck "User Account Control". Tutup dialog box tersebut.
-
Anda akan disarankan untuk merestart Windows. Setelah restart, anda akan dapat menghapus Software SABDA.
Saya menggunakan Vista dan ketika saya mencoba untuk menjalankan SABDA saya mendapat pesan kesalahan "SABDA Versi 32 Bit telah berhenti bekerja."
-
Buka Windows Explorer.
-
Temukan program aplikasinya (SABDA\Olb.exe).
-
Klik kanan pada file tersebut dan klik pilihan Properties.
-
Pilih tab Compatibility.
-
Pilih "Run This Program in Compatibility Mode option".
-
Dari pilihan yang ada pada daftar dropdown, pilih "Windows XP (Service Pack 2)".
-
Jika dibutuhkan, pilih pilihan untuk "Run the program as an administration".
-
Klik OK.
Pertanyaan tentang bahan tambahan
Apakah anda akan menambah Alkitab versi Geneva pada Software SABDA?
Text itu dalam bahasa Inggris kuno dan sulit untuk dibaca. Terjemahannya sangat mirip kepada text 1611. Kami tidak berencana untuk memasukkannya.
Siapa yang menerbitkan definisi dalam Leksikon SABDA?
Larry Pierce menulisnya berdasarkan Brown Driver Briggs and Thayers. Kami membandingkannya dengan beberapa leksikon lain juga. Dalam mengerjakan Leksikon, kami menemukan bahwa leksikon yang lebih baru
tidak lebih akurat daripada yang lebih lama.
Kapankah publikasi asli dari "Treasury of Scripture Knowledge" diterbitkan?
Tahun 1836. Di Software SABDA kami telah menambah referensi kira-kira lebih dari 100K.
Apakah SABDA memiliki text Ibrani dengan tanda vokal, atau parsing kata kerja atau dengan aksen?
Tidak, gunakan BibleWorks untuk Windows.
SABDA dulu memiliki tiga modul buatan Jay Green. Apa yang terjadi dengan modul-modul tersebut?
Jay Green menarik ijin untuk bisa kami gunakan.
Nomor Strong pada SABDA tidak sama dengan Exhaustive Strongs Concordance milik saya. Mengapa?
Kami menggunakan sistem Strong tapi kami gunakan bahasa Yunani dan Ibrani yang sebenarnya untuk mengimplementasi nomor itu. Dengan melakukan ini kami telah mengoreksi sekitar 17500 kesalahan dalam konkordans
Strong.
Pertanyaan yang berhubungan dengan Program
Tidak semua referensi Alkitab yang saya copy ke clipboard dapat dipaste ke dalam Word Prosessor saya. Apakah yang salah?
Ada batasan hak cipta yang diterapkan pada Alkitab modern dan mempengaruhi semua jenis Alkitab. Batasannya adalah 750 ayat.
Saya telah menginstal Alkitab versi Red Letter dan perkataan Yesus berwarna hijau! Apakah yang salah? Bagaimana memperbaikinya?
Pada menu, klik "Alat-alat - Definisikan Preferensi/Custom". Klik tab Warna. Berikutnya klik pada tombol yang di highlight dan pilih warna merah. Klik OK untuk menutup dialog box dan klik OK untuk
menutup dan mengaktifkan.
Saya telah download dan menginstal modul dari situs ini. Setelah menginstal saya tidak dapat menemukan materinya. Dimanakah itu?
Tekan F9 untuk membuka jendela pilihan preferensi dan carilah materi di dalam salah satu tab. Jika materi tersebut adalah sebuat buku/topik maka akan terdaftar pada bagian tersebut. Pastikan tanda
centang ada didepannya. Klik OK untuk menyimpan dan menutup. Buka materi tersebut pada menu "
File - Open". Semua item terdapat pada "File - Buka - Ayat Alkitab, Buku/Topik, Kamus, dll".
Desktop saya hilang setelah menginstal update. Bagaimana cara mendapatkannya kembali?
Setelah anda mempersiapkan program sesuai dengan yang anda inginkan, tekan F6 untuk membuka jendela Desktop. Buat desktop baru, berikan nama yang unik. Berikutnya ketika anda melakukan update, desktop
anda tidak akan berubah. jika anda membuat perubahan pada desktop default, perubahan tersebut akan kembali ke aslinya lagi ketika anda melakukan update.
Halaman program menyatakan bahwa saya tidak seharusnya menggunakan program yang baru dengan CD yang lebih lama. Pilihan apa saja yang saya bisa lakukan?
-
Pakailah CD yang terbaru. Anda akan mendapatkan semua materi yang kami miliki.
-
Download starter pack dan tambahkan materi apapun yang anda ingin gunakan. Anda harus benar-benar menghapus versi sebelumnya sebelum menginstal.
-
Lanjutkan menggunakan CD lama anda dengan program yang lama pula.
Mengapa "Buka Jendela Baru" menjadi abu-abu ketika saya ingin membuka ayat Alkitab?
Klik "Window" pada menu dan pilih style apa saja kecuali "Susun dalam tiga jendela"
Audio Alkitab tidak berjalan dalam Windows Vista. Apakah yang salah?
Akses halaman utilities dari situs onlinebible dan download patch yang dibutuhkan untuk mengoreksi masalah ini.
Sistem Operasi
Saya adalah pengguna Linux. Apakah saya dapat menggunakan Software SABDA?
Software SABDA adalah software untuk sistem operasi Windows. Tetapi Anda dapat menggunakan program/aplikasi WINE untuk menjalankan Software SABDA di Linux seperti halnya di Windows. Untuk
mendapatkan WINE, kunjungi situs https://www.winehq.org/
Untuk keterangan lebih lengkap, silakan kunjungi https://labs.sabda.org/Linux.
Selain SABDA, terdapat beberapa program lainnya. Kunjungi situs Bibletime atau Xiphos untuk software studi Alkitab di
Linux.
Saya adalah pengguna Mac. Apakah saya dapat menggunakan Software SABDA?
Software SABDA adalah software untuk sistem operasi Windows. Tetapi Anda dapat menggunakan program/aplikasi Play On Mac untuk menjalankan Software SABDA di Mac seperti halnya di Windows.
Anda bisa mendapatkan program/aplikasi Play on Mac di situs https://www.playonmac.com/en/
Untuk keterangan lebih lengkap, silakan kunjungi
https://labs.sabda.org/Mac.
Selain itu, tersedia Online Bible untuk Mac yang bisa Anda dapatkan di www.online-bible.com
. Sebagai informasi, modul-modul dalam Software SABDA belum dapat berjalan pada Online Bible untuk Mac.
Saya sangat tertarik untuk memakai/membeli source code untuk Software SABDA. Apakah tersedia?
Mohon maaf kami tidak menyediakannya.
Apakah anda memiliki program untuk Sistem Operasi Palm?
Untuk saat ini tidak. Silahkan pergi ke situs OliveTree untuk mencari bahan tersebut.